
harianmetropolitan.co.id, Anambas– Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kepulauan Anambas memberi bantuan kepada siswa kurang mampu diwilayah Kabupaten Anambas setiap bulannya, agar para siswa dapat melanjutkan pendidikannya. Hal itu dikatakan Kamaruzzaman kepada media harianmetropolitan.co.id, Rabu 13 November 2019.
Ia menjelaskan, pelajar yang mendapatkan bantuan rutin dari BAZNAS Anambas sebanyak 8 orang, diantaranya, Sri Mulyani murid SMP Pondok Pesantren Modern Khaira Ummah, Anisa Al-Fatonah SDN 007 Lembah Rewak, M. Faiz Ramadhan SD Tahfidz Quran Insan Utama Tanjung Momong, Seli Agustin SMP Pondok Pesantren Modern Khaira Ummah, Muhammad Khalik SMP N 1 Jemaja, dan Herliyanti Putri SMP N 1 Jemaja.
Kamaruzzaman yang akrab disapa Haji Mamay, juga mengaku bahwa Baznas memberikan bantuan rutin terhadap guru honor berpenghasilan rendah.
” Kita perhatian karena tugas mereka amat berat dalam mencerdaskan anak bangsa. Untuk itu BAZNAS Kabupaten Kepulauan Anambas hadir membantu biaya kehidupan para guru agar lebih baik lagi,” katanya.
Para guru tersebut diantaranya, Ernawati, mengajar di MA USB Jemaja, Normaliza, mengajar di MTS Al – Ma’arif Jemaja, Yovera Agtavia, mengajar di MTS Al – Ma’arif Jemaja, dan Lisnasari Siregar mengajar di MDA Nurul Islamiyah Letung, Kecamatan Jemaja.
Bantuan langsung diserahkan Oleh Syahrizal Saputra, Staf Bagian Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS Kabupaten Kepulauan Anambas, Selasa 12 November 2019 lalu.
“Sedangkan untuk yang diluar Tarempa kita salurkan dengan cara Non-Tunai melalui Rekening Bank masing – masing,” Pungkasnya. (*Roza)