Bupati Anambas Dukung Pembangunan STAI Paduka

harianmetropolitan.co.id, Anambas – Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris, meresmikan peletakan batu pertama pembangunan kampus STAI PADUKA Kepulauan Anambas, Desa Tiangau, Kecamatan Siantan selatan, Senin 21 September 2020.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris, mengatakan, dengan harapan dan cita – cita di Kabupaten Kepulauan Anambas ini ada perguruan tinggi.

“Alhamdulillah hari ini kita sudah meletakan batu pertama, untuk pembangunan Kampus STAI PADUKA Kepulauan Anambas mudah – mudahan kedepan pembangunan Universitas sudah berdiri dan bisa digunakan,” ucap Bupati Abdul Haris.

Abdul Haris, mengaku disetiap daerah harus memiliki universitas apalagi di Kabupaten Kepulauan Anambas ini. Sebelum pembangunan fisik, kata pengurus STAI kegiatan perkuliahan akan ada aktifitas belajar mengajar, dan ruangan persediaan nantinya untuk sementara memakai gedung SMK.

“Nantinya kalau ada anak – anak baru tamat sekolah, maupun yang bekerja di honorer dan PNS untuk menambah Sumber Daya Manusia (SDM) boleh mengikuti perkuliahan asalkan tidak menggangu pekerjaan,” cetus Haris.

Abdul Haris menjelaskan, universitas di dalam suatu daerah merupakan suatu kebutuhan bagi masyarakat. Apalagi di Kabupaten Kepulauan Anambas, sebagian besar seluruh masyarakat Anambas anak – anaknya menuntut ilmu diluar daerah, di Jawa, Sumatra dan lain sebagainya.

Hal ini pemerintah memberi bantuan menyekolahkan Aaak yang berasal dari Kabupaten Kepulauan Anambas menggunakan anggaran APBD untuk dikuliiahkan dengan jurusan kedokteran.

Baca Juga :  Bupati Terima Audiensi PC IMM Tanjung Balai - Asahan

“Sebab, Kabupaten Kepulaun Anambas kedepan harus mandiri dan pemerintah menargetkan 1 kecamatan 1 (satu) orang dokter anak daerah. Mudah – mudahan kedepannya juga, karena kesehatan merupakan suatu kebutuhan dasar masyarakat. Maka kita berkeinginan kedepannya bahwa 1 (satu) desa satu orang dokter,” terangnya.

Dikatakanya, membangun perguruan tinggi ini tidak mudah tentunya prosesnya panjang, terkait izin dan lainya. Kalau kegiatan ini tidak didorong maka tidak akan selesai. Kemudian pemda akan mendorong dan membatu terkait akses jalan, apabila pembangunan tersebut sudah siap berdiri dan bisa digunakan.

Ia berharap kepada masyarakat apabila sudah mulai aktif perkuliahan dimanfaatkan dengan sebaik – baiknya.

Sementara itu, pengurus STAI Kepulauan Anambas, Zulkifli mengatakan, sangat bangga kepada Bupati Kabupaten telah hadir dalam acara peletakan batu pertama.

Zulkifli menjelaskan, perguruan tinggi STAI Kepulauan Anambas, semua mahasiswa reguler mereka akan menguasai al-qur’an. Akan melahirkan mahasiswa hafis, dan mewajibkan mahasiswa menguasai 3 (tiga), bahasa arab, inggris dan mandarin.

“Salah satu dosen pengajar kampus STAI Kepulauan Anambas berasal dari Solo menguasai 5 bahasa dan akan tinggal disini jika sudah mulai perkuliahan,” kata Zulkifli

Ia berharap di tahun 2021 nantinya sudah menerima mahasiswa baru. (*Roza)

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan