
Lingga – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lingga gelar rapat evaluasi pemilihan serentak tahun 2020 di Hotel Armanda Dabo Singkep Kamis, 25 Maret 2021.
Turut Hadir,Bupati Lingga,Danramil Dabo,Kejaksaan Negeri Lingga,Polres Lingga,Bawaslu Lingga,Kesbangpol Lingga,serta OPD terkait Lingga.
Ketua KPU Lingga Juliyati mengatakan,”Kami dari KPU Lingga sangat berterima kasih kepada semua pihak yang terkait guna mendukung suksesnya pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kepri Bupati dan wakil bupati Lingga pada tahun 2020.
Lebih lanjut, Juliyanti mengatakan sebagaimana diketahui tingkat partisipasi pemilih serentak pada Pilkada 2020 kemarin lebih tinggi dari tahun sebelumnya yang mana tingkat partisipasinya 81 persen sedangkan ditahun sebelumnya hanya 76 persen.
“Masukan dan saran sangatlah kami harapkan guna meningkatkan kinerja kami untuk pemilihan tahun 2024 nanti, masukkan sarannya dari proses awal hingga akhir baik itu dari proses pendaftaran pasangan calon sampai dengan proses rekapitulasi hasil penghitungan suara,”tutupnya.(SR)