Masa PPKM Diperpanjang, Sekolah di Natuna Laksanakan BDR, WFO dan WFH

(Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Natuna, Muhammad Faisal, saat diwawancarai wartawan harianmetropolitan di ruang kerjanya. foto-Jagokma)

NATUNA, harianmetropolitan.co.id- Pemerintah Kabupaten Natuna mengeluarkan surat edaran mengenai Belajar Dari Rumah (BDR), bekerja di rumah dan bekerja di kantor kepada TK/PAUD, DIKMAS/RA, SD/MI, SMP/MTs dan MA Negeri/Swasta se- Kabupaten Natuna.

Hal ini dikatakan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Natuna, Muhammad Faisal saat dikonfirmasi wartawan harianmetropolitan di ruang kerjanya, Rabu 21 Juli 2021 sore.

“Hal ini menindaklanjuti Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 23 Tahun 2021 tentang perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro dan pengoptimalan posko penanganan Covid – 19,” kata Faisal.

Dalam surat edaran tersebut, ada dua hal yang disampaikan. Pertama, kegiatan BDR melalui daring/online dimulai dari 22 sampai 25 Juli 2021.

Baca Juga :  Update Corona 10 Juni 2021, Bertambah 11 Positif dan 30 Sembuh di Natuna

Kedua, Tenaga Pendidik dan Kependidikan melaksanakan kerja di kantor atau Working From the Office (WFO) dengan kapasitas 25 persen dan bekerja di rumah atau Working From Home (WFH) dengan kapasitas 75 persen dari kapasitas Tenaga Pendidik dan Kependidikan di sekolah.

“Aturan ini berlaku sejak dikeluarkan surat edaran ini, untuk hal-hal yang lain akan di infokan lagi perkembangannya,” pungkasnya. (*Jagokma)

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan