
NATUNA – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Natuna mengeluarkan prakiraan cuaca, pada Jumat 27 Agustus 2021 besok cuaca di wilayah Natuna masih berpotensi terjadinya hujan dengan intensitas ringan hingga sedang pada pagi, siang hingga sore hari.
Terutama pada wilayah pulau Serasan, pulau Subi, pulau Midai potensi hujan masih dapat terjadi pada pagi hari.
Hal ini disampaikan Prakirawan/Forecaster Cuaca Stasiun Meteorologi Kelas III Ranai, Natuna, Asrul Saparuddin, saat dikonfirmasi, Kamis 26 Agustus 2021.
Asrul mengatakan, di wilayah pulau Bunguran dominasi hujan dapat terjadi pada siang dan sore hari esok. Suhu udara esok hari berkisar 24-32C°, dengan kelembapan udara berkisar 70-95%. Kondisi gelombang laut di prakirakan berkisar 0.0-1.25m (masuk dalam kategori rendah).
“Dikatakan memasuki musim penghujan di wilayah Natuna memang type pola hujannya ada hujan sepanjang tahun. Karena berada di wilayah equatorial makanya di wilayah Natuna tidak jelas adanya saat musim kemarau dan musim hujan,” ungkapnya.
Ia menyebut, saat ini normalnya wilayah Indonesia di wilayah tertentu masih memasuki musim kemarau, dan di wilayah Natuna saat ini mulai memasuki masa peralihan kedua di mana matahari mulai akan bergerak dari Utara ke Selatan.
Sehingga potensi hujan masih tetap akan terjadi dan juga di pengaruhi adanya daerah gangguan cuaca seperti adanya daerah siklon, dan daerah belokan angin di perairan laut Natuna, sehingga potensi hujan masih dapat terjadi.
BMKG menghimbau agar masyarakat selalu mewaspadi potensi cuaca buruk dari pertumbuhan awan gelap dan tebal karena berpotensi terjadi hujan lebat, Guntur disertai petir, angin kencang secara tiba dan gelombang laut tinggi secara tiba-tiba.
“Tetap pantau perkembangan cuaca dari BMKG dan utamakan keselamatan dalam beraktifitas,” tutupnya. (*Herry)