Jaga Keselamatan Warga Dari Covid-19, Ini Yang Dilakukan Kapolsek M. Sibarani

harianmetropolitan.co.id, Natuna- Untuk mencegah terjadinya penyebaran Virus Covid-19, jajaran Polsek Bunguran Timur, Koramil 01 Ranai, dan pihak Kelurahan Batu Hitam, melakukan penyemprotan cairan disinfektan, di setiap rumah ibadah, Ahad, 22 Maret 2020. 

Saat itu, terlihat Kapolsek Bunguran timur Kompol M.Sibarani, Lurah Batu Hitam Achmad Zainuri, Ps.Panit Binmas Bripka David Arviad, Ps.Panit Intel Bripka Dodi. R, Bhabinkamtibmas Batu hitam Brigadir Mudianto, Babinsa Batu hitam Serda M. Surya, Anggota Koramil 01 Ranai Serda Edy.P, Ketua Mesjid An-Nur Batu hitam Sdr.Iwan solihin, Pendeta GPDI ELSHADDAI Obet.N Siregar, Pastur Gereja Katolik St.Paulus Agustarnanu, Ketua RT 01 / 05 Batu Hitam, Syamsul.

Ada pun lokasi pelaksanaan kegiatan, Mesjid An-Nur Batu hitam, Surau Istiqomah Batu hitam, Gereja GPDI Elshaddai, Gereja Katolik Santo Paulus.

Baca Juga :  Wujudkan Sitkamtibmas, Polsek Bunguran Timur Gotong Royong di Obyek Wisata

Kegiatan penyemprotan disinfektan ini akan dilakukan secara berkelanjutan sampai dengan wabah virus Corona ini selesai.

“Mari kita bangun kesadaran untuk saling membantu dan bekerja sama mencegahan penyebaran virus Covid 19 di Natuna. Kami mengimbau untuk membatasi keluar rumah, jangan panik dan tetap tenang. Mari kita mulai melindungi diri, tentunya berharap semoga wabah ini cepat berakhir sehingga kita semua bisa menjalani rutinitas seperti biasa dan semoga Tuhan yang maha Esa,” ucap Kapolsek. (*SL)

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan