Kepemimpinan Bupati Nizar, SDN 012 Tanjung Kelit Miliki Gedung Baru

Lingga, harianmetropolitan.co.id – Gedung baru seperti suasana baru itulah yang bakal dirasakan dan dinikmati oleh murid siswa/siswi maupun guru pengajar di SDN 012 Tanjung Kelit, Kecamatan Bakung Serumpun, Kabupaten Lingga.

Hal itu disampaikan Kepala Sekolah SDN 012 Tanjung Kelit, Raipindah S.Pd kepada harianmetropolitan.co.id Senin 24 Oktober 2023.

Ia mengaku begitu senang dengan adanya, bangunan baru, sehingga bisa menambah semangat bagi siswa/siswi belajar maupun guru pendidik.

“Penantian ini sudah lama kita nantikan, sekitar puluhan tahun bangunan ini baru bisa di bangun baru, itu semenjak Bupati Lingga, bapak M Nizar dan kepala dinas Pendidikan, bapak H Armia, Alhamdulillah tahun ini kami sudah memiliki gedung baru seakan suasana baru,”ujar Rapindah.

Kendati demikian, ia menuturkan, dirinya selaku kepala sekolah dan mewakili wali murid Sekolah SDN 012 Tanjung Kelit, mengucapkan terimakasih sebesarnya, kepada Bupati Lingga, M Nizar dan PLT Kepala Dinas Pendidikan H Armia, sebagaimana menurut wali murid sekolah kami, yang mana sekolah ini sudah 40 tahun tidak pernah direnopasi maupun di bangun baru.

Baca Juga :  DPRD Lingga Sahkan APBD-P 2019 Rp 1,53 Triliun

“Sekarang, Alhamdulillah sudah komplit semua, dengan rabor baru, perpustakaan, Toilet, ruang belajar, dan lengkap dengan mobiller. Sekali lagi kami ucapakan terimakasih kepada Bupati Lingga, dan Plt Kadisdik,” ucapnya.

Pantauan media ini, kegiatan pengelolaan bangunan Sekolah Dasar Negeri 012 Tanjung Kelit, sumber anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK).

Namun, patut diketahui, beberapa waktu lalu Plt Kadisdik, H Armia, ia menyoroti pentingnya langkah-langkah bertahap dalam menghadirkan perubahan positif dalam sistem pendidikan di kabupaten Lingga.

Dan pada tahun lalu, ia berhasil menjemput anggaran, yangmana Lingga menerima bantuan pembangunan/revitalisasi 8 sekolah dasar dari Kementerian PUPR, lewat Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BPPW) Kepulauan Riau.

Pada tahun Ini ada tiga bangunan Sekolah menerima bantuan dari Kementerian PUPR, lewat Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BPPW) Kepulauan Riau. (Hendra)

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan