
Kepri- (harianmetropolitan.co.id). Seolah tak kenal lelah, Iman Sutiawan calon wakil Gubernur Kepri dari pasangan SInergi terus menyusuri dusun dan kampung di Moro, kabupaten Karimun. Ia memasuki setiap dusun dan kampung untuk bersilaturahmi, mengenalkan gagasan yang diusung sekaligus menampung aspirasi dari masyarakat.
“Kita dari pasangan Soerya – Iman akan fokus pada perbaikan Ekonomi yang telah lumpuh karena efek pandemi Covid-19. Bagi kegiatan UMKM akan ada bantuan usaha yang diberikan agar dapat kembali bangkit, karena sektor UMKM ini adalah tulang punggung ekonomi Indonesia,” ujar Iman Sutiawan, Selasa (27/10).
Kedatangan Iman Sutiawan ke setiap dusun mendapat sambutan antusias dari bapak-bapak, ibu-ibu dan pemuda setempat. Iman selalu berdialog dengan tokoh dan masyarakat setempat untuk mengetahui kebutuhan masyarakat dan mencarikan solusinya.
Di salah satu kampung di Moro yang letaknya sedikit jauh dari pelabuhan dan pasar. Seorang warga saat berdialog dengan berharap adanya pembangunan Rumah Sakit di Moro. Hal itu mengingat akses ke Rumah Sakit di Kabupaten jauh dan membutuhkan biaya tambahan seperti transportasi dan penginapan.
“Pendidikan dan Kesehatan menjadi program prioritas Soerya-Iman, terutama di kepulauan. Berhubungan dengan kesehatan nantinya akan dibuat puskesmas terapung, hingga dengan itu dapat menjangkau wilayah kepulauan,” jawab Iman dibalas tepuk tangan warga serta sorak sorai kesiapan mendukung pasangan Sinergi nomor urut 1 di pilkada 2020.
Sumber: Istimewa.