
NATUNA- Di sela – sela kesibukannya sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Natuna, Suherman SH mengatakan, Dinas Pendidikan Natuna telah melaksanakan pelatihan Diklat Calon Pengawas Sekolah di Aula Hotel Trend Central, Jumat 12 Maret 2021 yang lalu.
“Saya membuka pelatihan tersebut, hadir pada pembukaan Kepala LPMP Kepulauan Riau, Pemateri dari LPPKSPS Kemendikbud dan LPMP DKI Jakarta,” katanya.
Ia melanjutkan, diklat ini merupakan rangkaian dari seleksi Calon Pengawas Sekolah yang diadakan pada tahun 2020 yang lalu.
“Jumlah pesertanya 11 orang, terdiri dari kepala sekolah dan guru. Kita harapkan dapat memenuhi ketersediaan rasio pengawas dan sekolah yang ada di Kabupaten Natuna,” katanya.
Ia menjelaskan, pengawas sekolah mempunyai peranan yang penting dan menjadi salah satu ujung tombak untuk memajukan pendidikan di Natuna.
“Dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Natuna, masih banyak hal yang harus dibenahi, salah satunya melalui penguatan sistem pengawasan sekolah. Pengawas sekolah memiliki tugas pokok yaitu, sebagai supervisi atau pengawasan dengan memberikan pembinaan, penilaian dan bimbingan mulai dari rencana program, proses, sampai dengan hasil,” katanya.
Selain itu, pengawasan akademik berkaitan dengan pembinaan dan membantu guru dalam meningkatkan kualitas proses pembelajaran/bimbingan dan kualitas hasil belajar siswa agar lebih baik dan sesuai dengan kurikulum berlaku.
Ia mengatakan, jika kedua hal itu dapat dikuatkan dan dijalan dengan benar-benar, maka secara otomatis mutu pendidikan di Natuna akan meningkat lebih baik lagi.
“Dengan adanya diklat ini, mudah-mudahan mutu pendidikan kita semakin lebih baik lagi kedepan,” imbuhnya. (red)