
(Kepala Bagian Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa, Alazi. foto/ist)
NATUNA, harianmetropolitan.co.id– Situs website layanan pengadaan secara elektronik (LPSE) Kabupaten Natuna mengalami gangguan sejak dua hari terakhir. Usut punya usut, ternyata, situs LPSE ini dihacker dari luar negeri.
Hacker menyerang network (jaringan) sementara servernya masih aman. Jadi trafiknya selalu penuh, sehingga servernya down. “Saat ini sedang diperbaiki,” kata Kepala Bagian Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa, Alazi, saat dikonfirmasi, Senin 31 Mei 2021.
Ia meminta agar pihak rekanan tidak khawatir sebab permasalahan ini tidak akan menggangu proses pengadaan barang dan jasa pemerintah.
“Jika Pokja sedang tahap evaluasi berkas, nanti akan diperpanjang masa tahapannya. Intinya, kita usahakan cepat agar semua berjalan normal,” katanya. (*Rian)