Harga Kepiting Bakau di Natuna Turun Drastis

NATUNA, harianmetropolitan.co.id – Harga kepiting bakau (Scylla spp) di Kabupaten Natuna turun drastis sejak dua minggu terakhir.

“Ini disebabkan terkendala pengiriman ke luar daerah,” ujar nelayan kepiting bakau Desa Batu Gajah, Kecamatan Bunguran Timur, Natuna, Zakirin saat dikonfirmasi, Rabu 18 Agustus 2021.

Ia mengatakan, bahwa untuk pengiriman harus melalui transportasi udara. Namun dalam sebulan terakhir transportasi udara jarang masuk.

Zakirin menyebut, bahwa harga kepiting bakau di Natuna harganya dibagi beberapa kelas.

“Kalau yang kelas A dibandrol harga perkilogramnya Rp100 ribu, kelas C Rp70 ribu dan yang kelas K Rp30 ribu,” tuturnya.

Ia menuturkan, bahwa sebelumnya harga kepiting diharga Rp130 ribu untuk kelas A, Rp100 ribu kelas C, dan yang kelas K masih bertahan diharga Rp30 ribu.

Zakirin berharap, harga kepiting bakau kembali normal dan transportasi udara kembali beroperasi seperti biasanya. (*Jagokma)

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan

Exit mobile version