
Kisaran- Dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Asahan yang ke 75 tahun, Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar dzikir dan do’a bersama di Masjid Agung H. Ahmad Bakrie Kisaran, Selasa 16 Maret 2021.
Dalam kegiatan itu terlihat hadir Bupati Asahan H. Surya, Wakil Bupati Taufik Zainal Abidin, Dandim 0208/Asahan Letkol Inf. Sri Marantika Beruh, Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto, Danyon 126/KC, perwakilan Danlanal Tanjung Balai – Asahan, perwakilan Kajari Asahan, sejumlah OPD, Camat se Kabupaten Asahan, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Asahan didampingi Wakil Ketua, Ketua MUI Kabupaten Asahan, Ketua Imtaq Kabupaten Asahan.
Bupati Asahan H. Surya, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa kegiatan dzikir dan doa bersama yang dilaksanakan tersebut merupakan salah satu aplikasi dari visi dan misi Kabupaten Asahan yang bertujuan mewujudkan Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter.
Surya juga mengatakan melalui kegiatan itu mengajak semua yang hadir untuk kembali bermuhasabah (Intropeksi diri) sejauh mana kualitas amal ibadah selama ini dan sebesar apa upaya yang telah dilakukan dalam memperbaiki dan meningkatkannya.
Selanjutnya Bupati berharap dengan dzikir yang dilaksanakan ini kita semua diberikan kekuatan iman untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT dan senantiasa dapat mempertahankan dan meningkatkan iman dan amal soleh. “Mari sama – sama kita mengajak diri dan keluarga untuk melakukan perubahan kearah yang lebih baik lagi,” ujar Surya.
Sementara Al – Ustadz H. Ahmad Bin Yasir dalam tausiyahnya mengajak seluruh jamaah untuk dapat memperbaiki diri dari tahun – tahun sebelumnya serta menebarkan kebaikan kepada seluruh umat manusia. Karena islam adalah agama yang mengajarkan kebaikan dan kedamaian untuk seluruh umat manusia. “Manfaatkan waktu yang diberikan Allah SWT kepada kita dengan sebaik – sebaiknya,” tandasnya. (ide)