Wakil Bupati Asahan Audiensi ke Bakamla RI

Kisaran, harianmetropolitan.co.id – Pemerintah Kabupaten Asahan siap mendukung rencana pembangunan kantor Sistem Peringatan Dini Bakamla di Desa Silo Baru, Kecamatan Silau Laut, karena hal itu dapat berdampak positif bagi masyarakat dan Kabupaten Asahan.

Hal itu disampaikan Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar ketika beraudiensi ke kantor Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) di jalan Proklamasi No. 56 Jakarta, Senin (31/01/2022).

Dikatakannya, Pemkab Asahan juga menyatakan mendukung penuh rencana strategis penanganan persoalan maritim di Selat Malaka khususnya terkait pekerja migran Indonesia serta pemberdayaan masyarakat Asahan dalam kesejahteraan dan pengamanan perairan.

Dalam audiensi itu Wakil Bupati Asahan didampingi oleh Asisten Administrasi Umum Khaidir Aprin, Kepala Bappeda Zainal Arifin Sinaga, Kepala Dinas PUPR Agus Jaka Putra Ginting, dan Kepala Dinas Perikanan Hazairin.

Baca Juga :  Ketua DMI Lingga, Armia Ajak Umat Memakmurkan Masjid

Rombongan Wabup Asahan itu kemudian disambut pihak Bakamla yang terdiri dari Kepala Bakamla Republik Indonesia Laksdya TNI Aan Kurnia, Deputi Inhuker Laksda I Putu Arya Angga, Deputi Bidang Kebijakan Laksda Tatit Eko, Direktur Kerjasama Laksma Sandy, dan Ka. Biro Sarpras Laksma Supriatno. (ids)

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan