
Karimun, harianmetropolitan.co.id – Ribuan warga Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau ikuti Senam Sehat pada rangkaian acara hari lahir (harlah) Partai Hanura ke 17 bertempat di Coastal Area, Sabtu (3/2/2024) pagi.
Sebelumnya, masih dalam rangkaian harlah Partai Hanura tersebut juga digelar temu kader Partai Hanura Kabupaten Karimun dengan ketua umumnya, Oesman Sapta Odang yang juga hadir Calon Wakil Presiden RI nomor urut 3, Mahfud MD bertempat di Hotel Aston Karimun pada Jum’at (2/2/2024) malam.

Dari acara gelar temu kader hingga senam sehat bersama Partai Hanura itu, antusias warga yang merupakan para relawan, simpatisan dan para kader dari partai nomor urut 10 tampak begitu besar dan penuh semangat.
Meski cuaca panas terik, namun tidak mengurangi semangat mereka yang hadir bergoyang bersama artis KDI dari ibukota, Eva.
“Hati nurani itu identik dengan kebenaran, gunakan hati nurani saudara untuk hadir pada 14 Februari 2024 memilih para pemimpin saudara dengan hati nurani untuk mendapatkan pemimpin yang benar pula,” ujar Mahfud MD

Mahfud MD yang merupakan tamu istimewa sekaligus Calon Wakil Presiden nomor urut 3 berpasangan dengan Ganjar Pranowo sebelum berangkat meninggalkan lokasi acara senam sehat itu menegaskan bahwa Bantuan sosial yang lagi gencar-gencarnya dibagikan adalah bantuan dari negara bukan dari pribadi atau dari para calon dan sebagai wujud implementasi dari UUD 1945 yang mana fakir miskin dan anak-anak terlantar adalah tanggungjawab negara
“Insya Allah, kami dari Paslon nomor urut 3 apabila diamanahkan oleh rakyat tetap akan melanjutkan program bamsos-bamsos ini dan program lain-lainya untuk kesejahteraan rakyat.
“Hanura; Bangkit bangkit bangkit, Hanura; Jaya jaya jaya, Ganjar Mahfud; Menang menang menang,” teriak Mahfud MD serentak bersama ribuan simpatisan Partai Hanura yang hadir, Sabtu (3/2/2024) pagi
Setelah Mahfud MD dan Ketua Umum Partai Hanura meninggalkan Karimun ke tempat daerah lainnya, acara masih berlanjut yakni pembacaan nomor undian door prize berhadiah Umroh, sepeda motor dan berbagai hadiah lainnya dengan tetap dihibur bergoyang bersama artis KDI dari ibukota Jakarta. Acara berjalan dengan aman, lancar dan kondusif dengan di jaga 251 personel dari Polres Karimun.
(Hariono)