
NATUNA, harianmetropolitan.co.id- Arus balik mudik penumpang Kapal Bahtera Nusantara 01 di Pelabuhan Penagi, pada tahun ini terpantau lebih lengang dibandingkan tahun sebelumnya. Hal ini disampaikan langsung oleh Staff Teknis Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Kepulauan Riau wilayah kerja Pelabuhan Penyeberangan Penagi, Hakim, saat diwawancarai oleh awak media, Senin 7 April 2025.
“Untuk arus balik mudik kali ini tidak sepadat dan seramai tahun lalu. Kebanyakan pemudik berasal dari Sintete dan Pulau Subi,” ungkap Hakim.
Ia menambahkan bahwa sejauh ini tidak ada kendala berarti dalam pelaksanaan arus balik. Hal ini berkat kerja sama yang baik antarinstansi terkait. “Banyak pihak membantu, seperti kepolisian, Basarnas, Dinas Perhubungan, BPTD, TNI AL, TNI AU, karantina, serta instansi lainnya,” jelasnya.
Menanggapi soal keberadaan ambulans baru saja keluar dari kapal, Hakim, menyebut bahwa itu merupakan respons terhadap seorang penumpang yang mengalami sakit dari pelabuhan sebelumnya. “Pasien diduga mengalami stroke dan telah kami tangani. Ia langsung dibawa ke RSUD Ranai untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut,” terangnya.
Kepada masyarakat yang ingin melakukan perjalanan mudik, Hakim, mengimbau agar memperhatikan dua hal penting. “Pertama, perhatikan jadwal kapal dan pastikan tiket sesuai. Kedua, jaga kesehatan sebelum dan selama perjalanan, karena perjalanan laut cukup panjang, seperti dari Pelabuhan Penagi ke Pelabuhan Tanjung Uban yang bisa memakan waktu sekitar dua hari,” ujarnya.
Terkait cuaca, Hakim mengatakan bahwa meskipun saat ini kondisi mendung, pelayaran masih berlangsung dengan aman. Namun, pihaknya tetap akan berkoordinasi dengan BMKG. “Jika nanti ada informasi dari BMKG bahwa cuaca tidak memungkinkan, kami siap menunda pelayaran demi keselamatan bersama,” tutupnya. (***Hani)