Dukung MBG, DLH Karimun Optimalkan Pengelolaan Sampah Organik dan Bank Sampah

KARIMUN, harianmetropolitan.co.id- Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Karimun, Ahmadi, menegaskan kesiapan pihaknya dalam mendukung penuh Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Komitmen tersebut disampaikannya usai pertemuan DLH bersama para Koordinator Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) se-Kabupaten Karimun yang membahas pengelolaan sampah dari kegiatan MBG, Kamis 13 November 2025.

Ahmadi menyampaikan bahwa pengelolaan sampah dan limbah menjadi fokus penting agar pelaksanaan MBG berjalan sejalan dengan standar lingkungan.

DLH Karimun membahas mengenai bank sampah guna mendukung MBG

“Tujuan kita ingin memberi dukungan kepada SPPG agar memastikan sampah dan limbah dikelola secara efektif dan bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan,” ujar Ahmadi.

Selain itu, Ahmadi menjelaskan secara tidak langsung bahwa DLH akan menata kembali mekanisme retribusi persampahan serta mengoptimalkan fasilitas pengelolaan agar tidak terjadi penumpukan sampah dari kegiatan dapur hingga sisa makanan di sekolah. Ia menekankan bahwa pengelolaan sampah harus mengikuti aturan lingkungan yang berlaku.

Baca Juga :  Bupati Natuna Buka Kegiatan Pekan Expo Pariwisata
Rapat dipimpin oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Karimun

Lebih lanjut, Ahmadi mengatakan bahwa sampah organik dari kegiatan MBG akan dibawa ke TPS3R untuk diolah menjadi kompos. “Kompos ini nanti bisa dimanfaatkan oleh petani ataupun penggiat maggot sehingga sampah organik yang dihasilkan tidak terbuang percuma,” ungkapnya.

Ia juga menambahkan bahwa sampah bernilai ekonomis akan disalurkan ke Bank Sampah, sehingga volume sampah yang dihasilkan dari kegiatan SPPG dapat ditekan.

Ahmadi menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkolaborasi dengan seluruh SPPG demi memastikan program MBG tidak hanya memenuhi kebutuhan gizi anak sekolah, tetapi juga memberikan dampak lingkungan yang positif dan berkelanjutan bagi masyarakat Kabupaten Karimun.

(***Hn)

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan