Sekda Natuna Bahas Persiapan MTQ ke 10 Kabupaten Natuna

NATUNA, HARIANMETROPOLITAN.co.id — Kabupaten Natuna akan menyelengarakan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-10, yang akan dihelat pada 9 Mei hingga 16 Mei 2022.

Rencananya, lokasi lomba akan dibagi di beberapa tempat menyesuaikan cabang lomba yang diikuti. Di antaranya, Masjid Ibnu Salim Ranai Darat Masjid Agung Natuna, Masjid Annur Batu Hitam, MAN Natuna, SMAN 1 Natuna, dan Asrama Haji.

Sekretaris Daerah Natuna, Boy Wijanarko, mengatakan, pelaksanaan MTQ di Tahun 2022 ini akan berbeda dari tahun sebelumnya lantaran menyesuaikan anggaran daerah.

” Karena saat ini ada beberapa refocusing Anggaran, sehingga pelaksanaan tahun ini di buat seefisien dan seefektif mungkin. Jadi pelaksanaannya akan fokus pada inti dari MTQ itu sendiri, tanpa menghilangkan substansi dari kegiatan itu sendiri. Namun kegiatan yang dianggap tidak perlu maka akan kita hilangkan, seperti pawai dan bazar akan di tiadakan,” jelas Sekda saat memimpin rapat persiapan MTQ ke-10 Natuna, Kamis (24/3).

Mengamini penuturan Sekda Natuna, Asisten I Bidang Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat, Khaidir, menuturkan pelaksanaan MTQ Kabupaten Natuna akan dilaksanakan dengan konsep minimalis, namun tetap substansial.

” Jadi MTQ ke-10 akan dilakukan di Mesjid Agung, konsepnya kembali meramaikan mesjid. Sehingga tidak ada biaya tambahan untuk pembangunan Astaka. Kalau dilihat dari anggaran yang minim, pemilihan pelaksanaan di mesjid adalah solusi terbaik dan sekaligus meramaikan mesjid,” ucapnya.

Sementara itu, Kabag Kesra, Sudirman, meminta masing-masing kecamatan mendukung penuh kegiatan yang tak lama lagi akan digelar.

“Untuk kepanitiaan MTQ tahun ini dari segi jumlah jauh lebih sedikit, karena pelaksanaannya hanya fokus ke lomba. Kami mohon kerjasama kita semua, untuk dapat mempersiapkan diri semaksimal mungkin agar kegiatan ini terarah dan terlaksana dengan baik,” ujarnya. (*Rian)

Baca Juga :   Anggota DPRD Natuna, Eryandy Dan Junaidi, Reses ke Desa Air Lengit Dan Desa Cemaga Selatan

Telah dibaca 69 kali

Bagikan

Recommended For You

About the Author: Redaksi Harian Metropolitan